Eder: Trofi Juara Ini Bukti Kerja Keras Portugal

Eder: Trofi Juara Ini Bukti Kerja Keras Portugal
Portugal juara Euro 2016 (c) AFP
- Penyerang Timnas , Eder tidak bisa menyembunyikan kebahagiaannya usai membawa Seleccao menjuarai Euro 2016. Eder menyebut timnya memang pantas mendapat trofi juara ini usai semua kerja keras yang telah mereka lakukan.


Setelah penantian panjang selama 41 tahun, Portugal akhirnya resmi masuk ke dalam jajaran para Juara Turnamen Euro dini hari tadi. Adalah mantan penyerang Swansea City, Eder yang menjadi pahlawan kemenangan Portugal dengan mencetak satu-satunya gol di pertandingan itu pada babak tambahan waktu.


Keberhasilan Portugal meraih juara Euro 2016 ini dinilai Eder sebagai pencapaian yang besar terlepas dari besarnya kerja keras yang dilalui untuk mencapai gelar ini. "Menjadi juara adalah momen yang luar biasa bagi kami. Semua orang di tim kami bekerja keras karena kami tahu para penduduk Portugal ada di belakang kami" beber Eder kepada ESPN.


"Kami bertanding dengan kekuatan yang luar biasa dan kami sangat luar biasa. Saya pikir kami memang pantas mendapat gelar juara ini karena kerja keras yang sudah dilakukan oleh para pemain dan pelatih"


"Portugal sudah menanti gelar itu terlalu lama, jadi membawa pulang trofi ini merupakan hal yang fantastis dan sesuatu yang layak untuk diraih. Selamat bagi kami semua" tutup penyerang 28 tahun tersebut.[initial]




 (espn/dub)