Dukungan Mengalir di Twitter Buat Inggris

Dukungan Mengalir di Twitter Buat Inggris
Inggris mendapat banyak dukungan di negaranya (c) AFP
Bola.net - Para tokoh sepakbola Inggris ramai-rami menulis di akun Twitter mereka untuk mendukung negaranya mengalahkan Prancis. Duel klasik antara kedua negara ini akan menjadi laga pembuka di Grup D Euro 2012.

Wayne Rooney, striker Inggris: "Sata tak sabar lagi melihat pertandingan ini. Kami sudah siap"

Phil Neville, kapten Everton: "Semoga beruntung Wazza. Saya akan melihat kalian di bar Green Monkey."

Phil Neville lagi: "Semoga beruntung Alex Chamberlain. Nikmatilah penampilanmu malam ini, kawan."

Rio Ferdinand, bek Manchester United: "Satu hal yang saya yakini adalah bahwa hari ini kami tak akan kalah. Percayalah! Kami akan bikin Prancis frustasi lalu menghajar mereka dan menjadikan mereka pecundang."

Tom Cleverley, gelandang Manchester United: Tak sabar melihat pertandingan nanti, Semoga beruntung kawan-kawan."

Liam Ridgewell, pemain West Brom: Semoga beruntung Youngy (Ashley Young) dan harty (Joe Hart). Hajar mereka, kawan!"

Patrick Vieira, mantan gelandang Arsenal: Inggris vs Prancis malam ini. Susah untuk menduga siapa pemenangnya. Bagaimana prediksi anda? Saya kira kedua tim akan berbagi hasil imbang." (gl/hsw)