Dikritik Sneijder, Blind Tak Terima

Dikritik Sneijder, Blind Tak Terima
Daley Blind. (c) AFP
Bola.net - Daley Blind menepis pendapat Wesley Sneijder, yang menyebutkan bahwa kepindahannya ke Inggris menyebabkan penampilannya di Timnas Belanda mengalami penurunan.

Belanda mampu finish di posisi ketiga ketika mereka tampil di Piala Dunia 2014. Namun di tangan pelatih anyar Guus Hiddink, De Oranje sudah menelan dua kekalahan dari tiga pertandingan yang mereka mainkan di kualifikasi Euro 2016.

"Saya pikir saya pergi ke Inggris di saat yang tepat. Saya menunggu hingga saat yang tepat. Sepakbola bukan perbedaan terbesar, ini lebih ke masalah fisik dan permainan yang lebih cepat. Selain itu, semuanya baik-baik saja," tutur Blind pada FOX Sport.

"Saya pikir kami hanya kurang fokus. Kami harus terus berbenah untuk menghadapi ini," pungkasnya.

Belanda akan menghadapi Latvia di laga kualifikasi Euro 2016 yang akan berlangsung pekan depan. [initial]

 (fox/rer)