Deschamps Bela Penampilan Giroud

Deschamps Bela Penampilan Giroud
Olivier Giroud (c) ist
Bola.net - Olivier Giroud hanya tak beruntung usai ia gagal mencetak gol di pertandingan antara Prancis dan Serbia, demikian menurut Didier Deschamps - yang sekaligus memberikan pembelaan terhadap cemooh yang diarahkan pada anak buahnya.

Tuan rumah Euro 2016 mengklaim kemenangan 2-1 di Bordeaux dini hari tadi berkat dua gol Blaise Matuidi, meski pertandingan justru berjalan sulit bagi Giroud, yang membuang tiga peluang emas memasukkan bola ke gawang lawan.

Giroud kemudian mendapatkan cemooh dari suporter Les Bleus yang memadati stadion, atas performa buruk yang ia tunjukkan.

"Ia juga banyak membantu di sepanjang pertandingan. Ia tidak beruntung dengan beberapa peluang yang ia dapat dan ia punya tiga peluang emas. Satu tidak tepat sasaran. Jelas ia akan lebih efisien jika lebih tinggi," tutur Deschamps pada reporter.

"Ia bekerja amat keras dalam memainkan perannya. Saya selalu memberikan kebebasan pada tiga pemain yang ada di lini depan. Ia sadar penampilannya tak terlalu bagus dan ia cukup kecewa. Namun itu memang kadang terjadi. Jika bukan Olivier, hal itu juga bisa terjadi pada Karim Benzema," pungkasnya. [initial]

 (gl/rer)