Del Bosque: Costa Juga Bakal Garang di Spanyol

Del Bosque: Costa Juga Bakal Garang di Spanyol
Diego Costa. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Timnas Spanyol, Vicente del Bosque, percaya bahwa striker Chelsea, Diego Costa, pada akhirnya akan menemukan bentuk permainan terbaiknya di La Roja.

Sebelumnya, pemain asal Brasil tersebut banyak mendapat kritik usai ia memutuskan untuk memilih membela Timnas Spanyol dan tak kunjung menunjukkan aksi terbaiknya kala membela tim juara bertahan Piala Eropa tersebut.

"Saya percaya bahwa pemain yang tampil hebat bersama klubnya, baik di Atletico Madrid dan Chelsea - tidak akan mengalami penurunan di tim nasional," tutur Del Bosque pada FIFA.com.

Costa musim ini sudah mencetak 9 gol untuk Chelsea, sedangkan di Spanyol, ia baru mencetak 1 gol.

Saya yakin di pertandingan berikutnya ia akan menyatu dengan tim. Ia akan beradaptasi dengan kami dan sebaliknya," pungkasnya. [initial]

 (fifa/rer)