De Gea: Casillas Beri Selamat

De Gea: Casillas Beri Selamat
David de Gea. (c) AFP
Bola.net - Kiper Spanyol, David De Gea, dipilih sebagai starter, alih-alih kapten Iker Casillas kala tim menang 4-0 di babak kualifikasi Euro 2016 atas Luksemburg dini hari tadi.

Ia mengaku senang dan mengucap terima kasih atas kepercayaan yang diberikan oleh pelatih Vicente del Bosque.

"Saya merasa amat nyaman dengan tim, ini juga merupakan kemenangan yang amat penting untuk tim. Saya perlu terus meningkatkan rasa percaya diri sedikit demi sedikit, dan semua semangat yang mereka berikan membuat semuanya terasa jauh lebih mudah," tutur De Gea pada reporter.

"Manajer memutuskan untuk memainkan saya. Saya selalu punya keinginan yang amat besar untuk membantu tim. Casillas memberi saya selamat," pungkasnya. [initial]

 (isf/rer)