De Gea Berterima Kasih Atas Kritik Untuknya

De Gea Berterima Kasih Atas Kritik Untuknya
David De Gea (c) AFP
- David De Gea tampaknya tidak terpengaruh dengan kritik yang diberikan oleh banyak pihak terkait penampilannya di Euro 2016 sejauh ini.


Kiper Spanyol itu banyak disorot usai negaranya menelan kekalahan 1-2 dari di laga pamungkas mereka di fase grup. Hasil yang membuat La Roja akhirnya harus bertemu dengan tim kuat Spanyol di babak 16 besar kompetisi di Prancis.


Pemain Manchester United dianggap membuat kesalahan di laga tersebut, yang berujung pada gol kemenangan Kroasia oleh Ivan Perisic.


Namun usai pertandingan berakhir, De Gea menegaskan bahwa kritik keras dari berbagai pihak sama sekali tak mempengaruhi perasaannya sejauh ini.


"Hanya pecundang yang akan terus mempermasalahkan kekalahan. Terima kasih atas semua kritik yang diberikan, hal tersebut sangat memotivasi saya. Kami akan terus berjuang!" tulis De Gea di Twitter.


Italia, yang akan menjadi lawan Spanyol di babak berikutnya, belum lama ini dipaksa menelan kekalahan tipis di tangan Irlandia dalam laga terakhir mereka di fase grup Euro 2016. [initial]


 (twi/rer)