Darmian Akui Peluang Italia di Euro 2016 Sulit

Darmian Akui Peluang Italia di Euro 2016 Sulit
Matteo Darmian (c) Bongarts
- Bek Matteo Darmian tak ragu menyebut bahwa peluang timnas Italia di Euro 2016 cukup sulit. Selain berada di grup yang berat, Italia juga akan kehilangan beberapa pemain utama mereka.


Pada Euro 2016 yang dihelat dua pekan yang akan datang, Italia tergabung di Grup E. Azzurri akan bersaing dengan Belgia, Swedia dan Republik Irlandia untuk menjadi dua tim terbaik yang berhak lolos ke babak selanjutnya.


"Ini tidak akan mudah karena saya pikir grup kami adalah grup yang sangat keras. Tapi kami akan mencoba untuk melakukan yang terbaik di dalamnya dan berharap untuk bisa lolos," buka Darmian kepada Soccerway.


Selain persaingan yang ketat, bek Manchester United ini menilai peluang Italia cukup berat karena tidak bisa tampil dengan materi pemain terbaik. Absennya Marco Verratti dan Claudio Marchisio akan mengurangi kekuatan Italia.


"Italia tidak akan diperkuat gelandang Marco Verratti dan Claudio Marchisio karena cedera dan kami menghadapi grup yang sulit," tukasnya. [initial]


 (soc/asa)