Criscito: Italia Kehilangan Pemain-pemain Penting

Criscito: Italia Kehilangan Pemain-pemain Penting
Domenico Criscito (c) AFP
- Italia akan turun di EURO 2016 tanpa sejumlah pemain pilar mereka yang cedera. Termasuk di antaranya adalah kiper Mattia Perin serta gelandang Claudio Marchisio dan Marco Verratti.


Bek kiri Italia Domenico Criscito mengakui bahwa absennya mereka adalah sebuah kerugian.


"Memang benar Italia akan kehilangan beberapa pemain penting seperti Mattia Perin, Claudio Marchisio dan Marco Verratti," kata Criscito seperti dikutip Football Italia.


Meski begitu, Criscito tetap percaya dengan peluang Italia. Pasalnya, dia yakin pelatih Antonio Conte pasti bisa mengatasi semuanya.


"Conte punya mental juara. Di bekerja sangat baik, dalam urusan taktik maupun dinamisme tim."


"Dia pelatih hebat, yang bakal sukses di Chelsea. Sebelum itu, saya yakin dia takkan mengecewakan di EURO," tegas Criscito. [initial]


 (foti/gia)