Coleman: Wales Tak Takut Belgia dan Hazard

Coleman: Wales Tak Takut Belgia dan Hazard
Chris Coleman (c) AFP
- Manajer , Chris Coleman, berkeras bahwa para pemainnya tidak takut sama sekali ketika menghadapi Belgia di babak perempat final Euro 2016.


Belgia disebut akan menghadapi ujian yang lebih berat ketika menghadapi Wales, usai sebelumnya menang 4-0 atas Hungaria di babak 16 besar.


"Jika anda bermain terlalu terbuka melawan Belgia, mereka akan menusuk anda seperti pisau menembus mentega. Cara mereka bermain, mereka memiliki pemain yang bagus di atas lapangan dan bangku cadangan. Namun di empat pertemuan terakhir, kami punya rekor yang bagus dan kami tidak takut," tutur Coleman pada Sportsmole.


"Kami sudah menghadapi berbagai lawan berbeda di turnamen ini, dengan tantangan yang berbeda dari yang lainnya. Rencana kami adalah untuk terus bermain dengan cara seperti itu. Belgia adalah tim yang bagus, itulah mengapa mereka ada di sini. Dengan Eden Hazard, anda bakal berusaha untuk menghentikan pemain seperti dirinya. Ia adalah pemain yang amat bagus."


"Para pemain saya sudah menghadapi Eden sebelumnya. Kami sudah tidak sabar lagi masuk ke atas lapangan dengan pemain dengan standar sepertinya. Ini ujian yang berat. Apakah kami punya rencana istimewa untuk Eden? Tidak." [initial]


 (sm/rer)