Coleman: Babak Perempat Final, Tekanan Ada Di Belgia

Coleman: Babak Perempat Final, Tekanan Ada Di Belgia
Belgia. (c) AFP
- Pelatih Timnas Wales, Chris Coleman menyebut bahwa calon lawan mereka, Belgia mendapat tekanan yang cukup berat di pertandingan perempat final Euro 2016 ini. Sebagai tim yang lebih difavoritkan, Coleman menilai akan ada tekanan yang besar di pundak anak asuh Marc Wilmots tersebut pada pertandingan babak 8 besar nanti.


Keberhasilan Wales mengalahkan Irlandia Utara di babak 16 besar membuat anak asuh Coleman ini mendapat satu jatah di babak perempat final nanti. The Dragons harus berhadapan dengan salah satu tim kuda hitam, yaitu Belgia yang sukses menghempaskan perlawanan Hungaria di babak 16 besar yang lalu.


Menjelang laga panas ini, Coleman menyebut bahwa status unggulan yang disematkan pada Belgia membuat The Red Devils memanggul beban yang berat di pertandingan perempat final nanti. "Saya pikir Belgia akan mendapat tekanan yang besar di pertandingan nanti" ungkap Coleman kepada ESPN.


"Pertandingan ini penting karena pertandingan itu bukan menentukan keberhasilan mereka melalui fase grup, melainkan perebutan satu tiket ke babak semi final maupun partai final"


"Saya tidak bilang jika Marc (Wilmots) tidak tahu tentang tekanan besar ini. Namun satu hal yang pasti, tekanan kami berbeda dengan mereka" tutup pelatih 46 tahun tersebut.[initial]

 (espn/dub)