Christian Eriksen Kolaps, Laga Denmark vs Finlandia Dihentikan

Christian Eriksen Kolaps, Laga Denmark vs Finlandia Dihentikan
Gelandang Denmark Christian Eriksen mendapat perawatan setelah pingsan di lapangan. (c) AP Photo

Bola.net - Laga Denmark vs Finlandia di Euro 2020 terpaksa dihentikan pada akhir babak pertama seusai Christian Eriksen pingsan di tengah lapangan.

Denmark dan Finlandia saling berhadapan dalam pertandingan pertama Grup B Euro 2020. Laga ini dilangsungkan di Stadion Parken, Kopenhagen, Denmark, Sabtu (12/6/2021) malam.

Saat pertandingan memasuki menit ke-42, Eriksen tiba-tiba terjatuh di lapangan. Bintang Inter Milan itu kemudian langsung mendapatkan perawatan medis yang intensif.

Rekan-rekan setimnya di Denmark dan para pendukung tampak terpukul saat Eriksen mendapatkan perawatan.

1 dari 2 halaman

Pertandingan Dihentikan

Sementara itu pihak penyelenggara Euro 2020 memutuskan untuk menghentikan pertandingan antara Denmark melawan Finlandia ini.

2 dari 2 halaman

Susunan Pemain

Denmark XI (4-3-3): Schmeichel; Maehle, Christensen, Kjaer, Wass; Hojbjerg, Delaney, Eriksen; Braithwaite, Poulsen, Wind.

Finlandia XI (4-2-2-2): Hradecky; Uronen, O’Shaughnessy, Arajuuri, Raitala; Sparv, Kamara; Toivoi, Lod; Pukki, Pohanpalo.