Chiellini Puas Bisa Balas Dendam ke Spanyol

Chiellini Puas Bisa Balas Dendam ke Spanyol
Giorgio Chiellini (c) Getty
- Giorgio Chiellini mengaku sangat senang karena bisa meraih kemenangan atas . Italia menang 2-0 dalam pertandingan babak 16 besar Euro 2016.


Chiellini menganggap kemenangan ini adalah balasan atas kekalahan yang diderita Italia pada final Euro 2012. Namun Chiellini mengakui bahwa kemenangan ini tidak diraih dengan mudah.


"Kami sebagai tim tak perlu membuktikan diri tapi mungkin sedikit penasaran. Kami berhasil meraih kemenangan meski kami sempat nervous selama 15 menit terakhir. Kami harusnya bisa memastikan kemenangan dengan lebih cepat," terang Chiellini kepada Rai Sport.


Chiellini mengatakan bahwa Italia sudah bisa memperkirakan jalannya pertandingan. Pasalnya, Maret lalu Italia memang sempat bertanding melawan Spanyol dalam laga persahabatan.


"Saya rasa kami sudah bisa memperkirakan hal ini.  Pada pertandingan Maret lalu, situasinya sedikit banyak juga seperti ini. Kami merasa percaya diri dan ingin membalas dendam setelah dominasi Spanyol selama bertahun-tahun." [initial]


 (foti/hsw)