Chiellini: Pertahanan Italia Aman Bersama De Rossi

Chiellini: Pertahanan Italia Aman Bersama De Rossi
Giorgio Chiellini yakin De Rossi bisa bantu pertahanan Italia © AFP
Bola.net - Giorgio Chiellini mengaku tak cemaskan krisis lini belakang Italia di Euro 2012 karena ia merasa Daniele De Rossi bisa melakukan peran bertahan dengan sama baiknya.

Pelatih Gli Azzurri, Cesare Prandelli dilaporkan menimbang penggunaan formasi 3-5-2, dan rencananya memasang trio Juventus - Chiellini, Leonardo Bonucci dan Andrea Barzagli, batal karena pemain terakhir dihantam cedera.

Namun berdasarkan pengalamannya, Chiellini yakin Italia bakal berada di tangan yang aman selama ada De Rossi, gelandang AS Roma yang juga bisa memainkan peran defender.

"Kami siap memainkan pola tiga pemain belakang sejajar dan De Rossi sudah menunjukkan bahwa ia tahu apa yang harus dilakukan," ucap bek Bianconeri tersebut.

"Saya tak merasa pelatih sudah memutuskan untuk mencoba pertahanan dengan tiga bek tengah, namun itu tak masalah. Kami semua terbiasa bermain dengan cara itu di klub kami dan karenanya pelatih akan memutuskan apa yang terbaik untuk dilakukan."

"De Rossi bermain di lini belakang untuk Roma menghadapi kami (Juve) di awal musim dan ia tampil bagus," tegasnya. (foti/row)