Chambers Puas dengan Debut 90 Menit di Inggris

Chambers Puas dengan Debut 90 Menit di Inggris
Calum Chambers. (c) FA
Bola.net - Calum Chambers menyebut bahwa ia merasa amat terhormat usai berhasil mencatat debut Inggris kala timnya menang 5-0 atas San Marino di kualifikasi Euro 2016.

Bek kanan Arsenal itu sebelumnya hanya masuk sebagai pemain pengganti kala Inggris menang 1-0 atas Norwegia bulan lalu. Namun tengah pekan ini, ia dipercaya langsung bermain dari awal di Wembley.

"Sebuah kehormatan bermain untuk negara saya dan merupakan pengalaman yang hebat bagi saya untuk bermain dari awal. Saya harap ini akan jadi awal dari banyak pengalaman yang sama," tutur Chambers pada FA.com.

"Saya amat menikmatinya. Semua pemain menyambut saya dengan baik dan staff juga amat hebat. Latihannya berjalan bagus. Saya akan terus berusaha keras ketika saya mendapat kesempatan," pungkasnya. [initial]

 (fa/rer)