Casillas vs Del Bosque, Ini Komentar Pedro

Casillas vs Del Bosque, Ini Komentar Pedro
Pedro Rodriguez (c) AFP
- Bintang Chelsea Pedro Rodriguez memberikan komentarnya mengenai perseteruan yang terjadi antara Iker Casillas dan mantan pelatih timnas Spanyol Vicente Del Bosque.


Del Bosque sebelumnya menyatakan kepada publik bahwa Casillas mempunyai perilaku buruk kepada staf pelatih Spanyol selama Euro 2016. Namun, permasalahan tersebut saat ini sudah usai setelah keduanya berbaikan kembali.


"Terkadang [apa yang diberitakan] lebih dari apa yang dikatakan karena kami selalu memiliki hubungan yang baik satu sama lainnya di ruang ganti," kata Pedro dikutip Marca.


Del Bosque sendiri akhirnya memilih mundur setelah gagal membawa Spanyol berprestasi di Euro 2016. Pedro pun menyayangkan keputusan yang diambil sang pelatih.


"Sangat disayangkan Del Bosque pergi." (foes/ada)