Camavinga Tak Mau Cuci Jersey Ronaldo, Eh Sekarang Ronaldo Positif COVID-19

Camavinga Tak Mau Cuci Jersey Ronaldo, Eh Sekarang Ronaldo Positif COVID-19
Aksi Cristiano Ronaldo dalam laga Prancis vs Portugal, Senin (12/10/2020) (c) AP Photo

Bola.net - Eduardo Camavinga merupakan salah satu dari segelintir pemain muda yang beruntung bisa mendapatkan jersey megabintang dunia, Cristiano Ronaldo. Dia bahkan sampai memamerkannya di media sosial.

Duel Prancis kontra Portugal tersaji pada UEFA Nations League, Senin (12/10/2020) kemarin. Itulah kesempatan emas bagi para pemain muda Prancis, termasuk Camavinga, untuk berhadapan langsung dengan Ronaldo.

Ya, berduel dengan Ronaldo masih jadi impian banyak pemain muda. Wajar jika pemain-pemain muda itu kemudian memamerkan foto-foto di media sosial, bahkan akan sangat beruntung jika bisa bertukar jersey.

Kali ini Camavinga yang beruntung mendapatkan jersey Ronaldo, atau mungkin lebih tepatnya tidak beruntung-beruntung amat?

1 dari 2 halaman

Pamer jersey

Camavinga sebenarnya tidak bermain pada duel Prancis vs Portugal yang berakhir imbang 0-0 tersebut. Namun, justru dia yang beruntung bisa mendapatkan kostum Ronaldo.

Gelandang 17 tahun ini kemudian memamerkan jersey tersebut di media sosial Snapchat, dengan caption pendek "saya tidak akan mencucinya."

Tentu unggahan ini menunjukkan kebanggan Camavinga, Ronaldo adalah idola untuk banyak pemain muda, jerseynya adalah barang berharga.

Namun, sepertinya Camavinga harus mengubah rencananya. Dia tidak bisa membiarkan jersey Ronaldo tidak tercuci, virus corona penyebabnya.

2 dari 2 halaman

Ronaldo positif

Ya, pada Selasa (13/10/2020) malam WIB, Ronaldo dipastikan positif virus corona alias COVID-19. Kabar ini disampaikan langsung oleh Timnas Portugal.

Kepastian kasus positif Ronaldo ini tepat setelah duel Prancis vs Portugal. Artinya, pemain-pemain yang terlibat pada pertandingan itu pun harus menjalani serangkaian tes lanjutan terkait COVID-19.

Camavinga pun tak terkecuali, terlebih karena dia membungkus jersey Ronaldo dari pertandingan tersebut. Ada kemungkinan virus corona menempel pada jersey sang superstar, yang rencananya tidak mau dicuci oleh Camavinga.

Jadi kira-kira bagaimana Bolaneters, jersey Ronaldo bakal dicuci Camavinga gak nih?

Sumber: Twitter