
Bola.net - Timnas Italia memang belum lolos ke babak 16 Besar Euro 2024. Namun, jika sang juara bertahan mampu lolos ke babak 16 Besar, salah satu lawan yang menunggu mereka adalah Timnas Swiss.
Timnas Italia kini berada di posisi kedua klasemen Grup B Euro 2024. Pasukan Luciano Spalletti itu meraih tiga poin dari dua laga yang dimainkan.
Italia akan lolos ke babak 16 Besar, dengan status runner-up Grup B, jika tidak kalah dari Kroasia pada matchday ketiga pada Selasa (24/6/2024) dini hari WIB. Jika kalah, maka situasinya akan cukup rumit bagi Italia.
Advertisement
Italia tidak punya peluang jadi juara Grup B. Sebab, jika punya poin yang sama, Italia secara head to head kalah dari Spanyol. Dari situasi di atas, calon lawan Italia sudah bisa dipetakan.
Lawan Timnas Italia di Babak 16 Besar
Italia dipastikan tidak bisa jadi juara Grup B karena kalah dari Spanyol. Posisi tertinggi Italia adalah runner-up. Nah, jika lolos ke babak 16 Besar dengan status itu, lawan yang dihadapi adalah runner-up Grup A.
Grup A telah merampungkan semua laga. Sang tuan rumah, Jerman, keluar sebagai juara Grup A dengan tujuh poin. Swiss jadi runner-up Grup A dengan lima poin.
Jadi, sesuai dengan bracket babak 16 Besar yang sudah disusun sebelumnya, lawan yang dihadapi Italia jika lolos dengan status runner-up Grup B adalah Swiss. Tentu ini akan jadi lawan yang cukup berat.
Sementara, jika Italia lolos ke babak 16 Besar sebagai salah satu runner-up terbaik, skenario berat lain siap menanti. Italia harus menunggu semua laga fase grup usai untuk mengetahui lawannya dengan salah satu kemungkinan adalah Portugal.
Bagan Babak 16 Besar Euro 2024
Berikut adalah bagan fase gugur babak 16 Besar Euro 2024:
Bagan 16 Besar Euro 2024 (c) Wikipedia
Klasemen Grup B Euro 2024
Jangan lewatkan momen-momen seru Euro 2024. Segera catat jadwal lengkap Euro 2024 dan pastikan kamu kunjungi Bola.net sekarang untuk mendapatkan informasi terbaru seputar Piala Eropa 2024. Jangan lupa ya Bolaneters!.
Advertisement
Berita Terkait
-
Galeri 21 Juni 2024 12:53
Spanyol vs Italia: Gol Bunuh Diri Calafiori dan Kekalahan Azzurri
LATEST UPDATE
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
BERITA LAINNYA
-
piala eropa 22 Maret 2025 12:01
-
piala eropa 22 Maret 2025 07:15
-
piala eropa 22 Maret 2025 05:11
-
piala eropa 22 Maret 2025 04:48
-
piala eropa 22 Maret 2025 04:41
-
piala eropa 21 Maret 2025 23:46
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...