Bos Swedia: Kami Harus Bermain Pintar Melawan Belgia

Bos Swedia: Kami Harus Bermain Pintar Melawan Belgia
Belgia (c) AFP
- Pelatih Timnas Swedia, Erik Hamren mengaku pertandingan terakhir mereka kontra Belgia akan menjadi partai yang sangat sulit untuk dimenangkan. Oleh karena itu, Hamren meminta anak asuhnya bermain dengan cerdas sehingga mereka bisa mencuri kemenangan dari The Red Devils pada dini hari nanti.


Perjalanan Swedia di ajang Euro 2016 kali ini bisa dikatakan tidak berjalan mulus. Berkat hasil imbang kontra Republik Irlandia dan kekalahan kontra Italia membuat anak asuh Erik Hamren ini berada di peringkat ketiga klasemen Grup E. Jika Swedia ingin melanjutkan perjalanan mereka di Euro 2016 kali ini, mereka harus mengalahkan Belgia di pertandingan terakhir Grup E pada hari Kamis (23/6) dini hari nanti.


Swedia sendiri tidak begitu diunggulkan saat menghadapi Belgia nanti, namun Hamren berpendapat jika anak asuhnya bisa bermain dengan pintar, maka kemenangan bukanlah hal yang mustahil didapat. "Jika kami pikir kami bisa bermain semau kami dan melupakan kualitas yang mereka punya, maka mereka (Belgia) akan menghukum kami" beber Hamren kepada ESPN.


"Kami harus bermain cerdas untuk menetralisir permainan menyerang mereka. Saya sudah mengatakan kepada pemain kami bahwa kami punya semua hal yang dibutuhkan untuk mengalahkan Belgia. Jika kami bermain dengan bagus maka kami bisa bertahan di Euro ini, jika tidak maka kami akan tersingkir dari turnamen ini" tutup pelatih 58 tahun tersebut.[initial]

 (espn/dub)