Bartra: Spanyol Punya Duet Bek Tengah Terbaik di Dunia

Bartra: Spanyol Punya Duet Bek Tengah Terbaik di Dunia
Sergio Ramos (c) Ist
Bola.net - Bek Spanyol, Marc Bartra mengaklaim bahwa timnas Spanyol saat ini memiliki duet bek tengah terbaik di dunia pada diri Sergio Ramos dan Gerard Pique. Spanyol akan melawan Slovakia di kualifikasi Euro 2016.

Pemain 24 tahun tersebut masuk dalam skuat terbaru Vicente del Bosque untuk Spanyol. Bartra akan menjadi cadangan dari Ramos dan Pique di La Furia Roja.

Dan jelang pertandingan itu, Bartra pun memberikan pujian atas kualitas dua deputinya di timnas Spanyol itu.

"Gerard Pique dan Sergio Ramos adalah bek tengah terbaik di Eropa dan juga dunia," ujarnya.

"Pique belum memainkan banyak pertandingan akhir-akhir ini dan mungkin kurang ritme bermain, tapi kami akan baik-baik saja," tandasnya.[initial]

  (foes/dzi)