Barkley Pemain Yang Mengagumkan di Mata Rooney

Barkley Pemain Yang Mengagumkan di Mata Rooney
Ross Barkley (c) FA
Bola.net - Kapten Timnas Inggris, Wayne Rooney, memuji performa yang ditunjukkan oleh Ross Barkley kala menghadapi Italia di Turin, Rabu (01/04).

Di laga persahabatan tersebut, Barkley diturunkan sebagai pemain pengganti. Performanya pun dirasa cukup memikat di laga tersebut. Masuknya pemain 21 tahun itu bahkan membantu Inggris menahan imbang Italia 1-1.

Sinar Barkley sendiri di liga bersama Everton sedikit meredup sejak musim lalu. Namun, dengan performanya yang apik di laga kontra Italia itu, ia berharap juniornya itu bisa bangkit dan terus tampil apik.

"Ross adalah pemain yang sangat mengagumkan. Ia adalah pemain muda yang sangat bagus dan saya rasa ia bisa memberikan dampak positif ketika dimasukkan ke dalam lapangan," ujarnya pada reporter seperti dilansir Sports Mole.

"Ia bisa melakukan hal tersebut. Ia menguasai bola, ia berlari melawan defender-defender Italia dan membuat mereka kesulitan. Semoga saja setelah itu ia bisa terus tampil apik hingga akhir musim ini," seru Rooney. [initial]

 (sm/dim)