Banyak Buang Peluang, Ronaldo Tetap Dibela

Banyak Buang Peluang, Ronaldo Tetap Dibela
Ronaldo, Pepe dan Fonte. (c) AFP
- Cristiano Ronaldo kembali gagal menunjukkan performa yang diharapkan dalam pertandingan timnas . Bertanding menghadapi Polandia, Ronaldo tak mampu mencetak gol.


Ronaldo bukan cuma gagal mencetak gol, tapi ia juga gagal memanfaatkan beberapa peluang emas yang diciptakan oleh rekan-rekannya. Meski demikian Ronaldo masih mendapatkan pembelaan dari sang pelatih; Fernando Santos.


Menurut Santos, Ronaldo sudah bermain dengan baik tapi banyak orang yag kurang menghargainya. hal yang sama juga berlaku kepada Pepe.


"Pepe dan Cristiano bermain dengan luar biasa, tapi kadang orang sulit menghargai penampilan mereka. Orang hanya fokus kepada Ronaldo dan menganggapnya wajib mencetak gol. Tapi dia sudah bermain bagus sekaligus menjadi kapten yang hebat. Pepe juga hebat dalam pertandingan tadi," terang Santos kepada AFP.


Portugal sendiri akhirnya bisa meraih kemenangan dalam babak adu penalti dengan skor 5-3. [initial]


 (afp/hsw)