Zinedine Zidane Menangi Pelatih Terbaik FIFA 2017

Zinedine Zidane Menangi Pelatih Terbaik FIFA 2017
Zinedine Zidane (c) Real Madrid

Bola.net - - Zinedine Zidane memenangkan penghargaan sebagai pelatih terbaik FIFA tahun 2017 di ajang FIFA The Best. Zidane terpilih sebagai yang terbaik di antara tiga finalis tahun ini.

Untuk tahun 2017, ada Antonio Conte dan Massimiliano Allegri yang menjadi saingan Zidane untuk menjadi yang terbaik. Zidane terpilih menjadi juara setelah berhasil emngantarkan Real Madrid menjadi juara La Liga dan Liga Champions.

"Terima kasih banyak, ini adalah penghargaan yang sangat spesial. Saya ingin berterima kasih kepada semua pemain saya yang membuat semua ini menjadi mungkin."

Massimiliano Allegri membawa bekal juara Serie A dan Coppa Italia untuk menjadi pelatih terbaik tahun ini. Ia juga membawa Juventus mencapai final Liga Champions meski pada akhirnya kalah dari Real Madrid asuhan Zidane.

Antonio Conte masuk nominasi setelah membawa Chelsea menjadi juara Premier League. Pencapaian ini dianggap luar biasa mengingat Chelsea berada dalam situasi yang sangat buruk pada musim sebelumnya.