Wilshere Klarifikasi 'Penolakan' Terhadap Januzaj

Wilshere Klarifikasi 'Penolakan' Terhadap Januzaj
Wilshere klarifikasi komentarnya. (c) AFP
Bola.net - Jack Wilshere menjadi topik perbincangan karena dianggap menolak naturalisasi Adnan Januzaj ke timnas Inggris. Komentar Wilshere tersebut terlanjur beredar luas di media Inggris dan memantik banyak komentar dari berbagai pihak.

Wilshere kemudian merasa perlu membuat klarifikasi via Twitter terhadap komentarnya tersebut. Ia merasa kata-katanya telah disalahartikan oleh media. Wilshere kali ini justru memuji kemampuan Januzaj dan berharap pemain berdarah Albania itu berkewarganegaraan Inggris.




Selain memuji kemampuan Januzaj, Wilshere juga merasa terus menjadi korban dari media. Pekan lalu Wilshere menjadi pusat perhatian karena foto-foto dirinya yang tengah merokok tersebar luas di internet. [intial] (espn/hsw)