Willian vs Coutinho, Soal Loyalitas

Willian vs Coutinho, Soal Loyalitas
Willian dan Philippe Coutinho. (c) ist

Bola.net - - Persaingan lini tengah tim nasional Brasil periode ini dapat dikatakan cukup ketat. Salah satunya terjadi di antara Willian dan Philippe Coutinho, keduanya adalah gelandang serang dengan tipikal yang nyaris sama.

Namun demikian, dilansir dari goal, Willian sama sekali tidak merasa bersaing dengan Coutinho. Hal yang sama pun dirasakan oleh Coutinho, yang menunjukkannya saat bermain di lapangan.

Menurut Willian, seluruh pemain timnas Brasil saat ini sudah sangat memahami soal loyalitasnya pada tim. Jadi, siapapun yang ditunjuk pelatih untuk bermain bukanlah suatu masalah.

"Loyalitas dan kejujuran, itulah dua hal yang sangat penting," tegas penyerang Chelsea ini.

"Saya dan Coutinho sudah menjalani masa-masa ini cukup lama, dan kami tidak pernah mengalami masalah."

Lebih lanjut, Willian bahkan menyebut bahwa baik dia maupun Coutinho selalu mendukung satu sama lain yang diberi kesempatan menjadi pemain utama.

"Saya selalu mendukungnya saat dia menjadi pemain utama, dan sebaliknya pun begitu. Sangat penting untuk bersikap loyal, pelatih kami selalu menekankan itu," tutup dia.