Ventura Puji Semangat Juang Italia

Ventura Puji Semangat Juang Italia
Giampiero Ventura (c) AFP
- Pelatih Italia, Giampiero Ventura mengaku senang dengan karakter dan semangat yang ditunjukkan timnya saat mengalahkan Makedonia dengan skor 3-2.


Dalam pertandingan ketiga kualifikasi Piala Dunia 2018 tersebut, Azzurri sejatinya mengawali permainan dengan baik dan unggul lebih dahulu lewat gol debut dari Andrea Belotti.


Namun Italia justru berbalik tertinggal lewat dua gol balasan tuan rumah lewat Ilija Nestorovski dan Ferhan Hasani. Beruntung bagi Italia memiliki Ciro Immobile.


Penyerang Lazio tersebut mampu menjadi pahlawan kemenangan Azzurri setelah mencetak dua gol balasan. Yang pertama pada menit ke-75 dan pada masa injury time kedua pertandingan.


"Kebangkitan kami menunjukkan karakter hebat kami. Kami memiliki 10-15 menit yang buruk di mana kami bukan sebuah tim, tapi kami kembali bersatu dan keluar untuk meraih kemenangan ini," ujarnya.


"Ini sedikit banyak membuktikan bahwa pada akhir hari kami bisa mencapai sesuatu yang sangat baik," tandasnya.[initial]


 (foti/dzi)