Usai Imbang Lawan Ekuador, Kapan Indonesia Main Lagi di Piala Dunia U-17 2023?

Usai Imbang Lawan Ekuador, Kapan Indonesia Main Lagi di Piala Dunia U-17 2023?
Skuat Timnas Indonesia U-17 di laga pembuka Piala Dunia U-17 2023 (c) Bagaskara Lazuardi/Bola

Bola.net - Kapan Timnas Indonesia U-17 bermain lagi di Piala Dunia U-17 2023? Garuda Muda selanjutnya akan menghadapi Panama pada Senin (13/11/2023) malam WIB.

Timnas Indonesia U-17 memulai Piala Dunia U-17 2023 dengan menghadapi Ekuador di Stadion Gelora Bung Tomo, Jumat (10/11/2023) malam WIB. Laga ini berakhir imbang dengan skor 1-1.

Timnas Indonesia U-17 membuka skor melalui Arkhan Kaka pada menit ke-22. Namun, Ekuador mampu membalas melalui Allen Obando enam menit berselang.

Bagi Indonesia, raihan satu poin ini cukup bagus. Sebab, lawan yang dihadapi sangat kuat dan merupakan unggulan di Grup A.

Setelah menahan imbang Ekuador, Timnas Indonesia U-17 tidak boleh berpuas diri. Pasalnya, tim asuhan Bima Sakti sudah ditunggu lawan berikutnya.

Kapan memangnya Timnas Indonesia U-17 akan bermain lagi? Simak selengkapnya di bawah ini.

1 dari 2 halaman

Jadwal Timnas Indonesia U-17 Berikutnya

Jadwal Timnas Indonesia U-17 Berikutnya

Aksi Ji Da-bin di laga Timnas Indonesia U-17 vs Ekuador U-17, Piala Dunia U-17 2023 (c) Bagaskara Lazuardi/Bola

Timnas Indonesia U-17 tidak butuh waktu lama untuk kembali bertanding lagi. Garuda Muda akan kembali turun ke lapangan pada awal pekan depan.

Timnas Indonesia U-17 akan berhadapan dengan Panama pada matchday kedua Grup A Piala Dunia U-17 2023. Laga ini bakal dimainkan di Stadion Gelora Bung Tomo pada Senin (13/11/2023) mulai pukul 19.00 malam WIB.

Pertandingan ini dipastikan bakal seru. Karena pasukan Arkhan Kaka dan kolega ingin meraih kemenangan setelah mendapat hasil imbang saat melawan Ekuador.

2 dari 2 halaman

Jadwal Pertandingan Indonesia di Piala Dunia U-17 2023

Jadwal Pertandingan Indonesia di Piala Dunia U-17 2023

Timnas Indonesia U-17 dan Timnas Ekuador U-17 memasuki lapangan Gelora Bung Tomo di Pertandingan Piala Dunia U-17 2023 (c) Bola.net/Bagaskara Lazuardi

Jumat, 10 November 2023
Indonesia 1-1 Ekuador
Gelora Bung Tomo
Pukul 19.00 WIB

Senin, 13 November 2023
Indonesia Vs Panama
Gelora Bung Tomo
Pukul 19.00 WIB

Kamis, 16 November 2023
Maroko Vs Indonesia
Gelora Bung Tomo
Pukul 19.00 WIB

Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.