Uji Kebugaran, Wilshere Turun Lawan Norwich

Uji Kebugaran, Wilshere Turun Lawan Norwich
Jack Wilshere. (c) AFP
Bola.net - Jack Wilshere akan mendapatkan kesempatan terakhir untuk membuktikan kebugarannya menjelang Piala Dunia 2014, dengan bermain di laga terakhir Arsenal melawan Norwich pada hari Minggu ini.

Gelandang tengah Inggris tersebut berharap bisa bermain di pertandingan tersebut, setelah ia absen selama dua bulan akibat mengalami problem di kakinya.

Wilshere saat ini sedang diburu oleh waktu, mengingat Roy Hodgson akan segera mengumumkan skuat Inggris yang akan ia bawa ke Piala Dunia. Namun menurut laporan The Mirror, sang pemain sendiri percaya ia sudah berada dalam kondisi maksimal dan siap berlaga di Brasil.

Arsene Wenger sendiri memilih untuk tidak mengambil resiko dengan tidak menurunkan Wilshere di laga melawan West Brom. Namun ia dilaporkan sudah mulai berlatih penuh minggu ini dan akan siap meladeni perlawanan Norwich. [initial]

 (mir/rer)