
Bola.net - - Belgia menumbangkan Brasil 2-1 di babak perempat final Piala Dunia 2018, Sabtu (07/7). Menurut pelatih Roberto Martinez, ini adalah sebuah prestasi yang istimewa.
Belgia unggul 2-0 terlebih dahulu melalui bunuh diri Fernandinho menit 13 dan gol Kevin De Bruyne menit 31. Brasil bisa menipiskan selisih skor lewat pemain pengganti Renato Augusto di menit 76, tapi tak mampu menyamakan atau membalikkan kedudukan. Belgia menang dan lolos ke semifinal.
Dalam dua turnamen besar terakhir (Piala Dunia 2014, EURO 2016), Belgia selalu kandas di babak yang sama - perempat final. Di Rusia 2018 ini, Belgia berhasil maju ke semifinal.
"Brasil punya banyak cara (untuk menang), dan Anda tahu kalau mereka mampu melukai Anda," kata Martinez seperti dilansir FIFA.com. "Namun sama sekali tak terlintas di benak saya bahwa para pemain akan menyerah."
"Mereka telah meraih sebuah prestasi yang istimewa malam ini."
"Saya harap semua orang di Belgia merasa sangat, sangat bangga. Ini adalah sebuah memori indah dan tak boleh dilupakan."
Berikutnya, Prancis
Lolos ke semifinal, Belgia kembali dihadapkan pada sebuah tantangan yang berat.
Di empat besar, Belgia akan berhadapan dengan Prancis. Les Bleus maju ke babak ini usai menekuk Uruguay 2-0 melalui gol-gol Raphael Varane dan Antoine Griezmann.
"Kami perlu energi lebih untuk laga berikutnya, supaya kami bisa tampil sama bagusnya di semifinal nanti," imbuh Martinez.
Nestapa Amerika Latin
Hasil dan Jadwal 8 Besar
6 Juli
21:00 WIB - Uruguay 0-2 Prancis
7 Juli
01:00 WIB - Brasil 1-2 Belgia
21:00 WIB - Swedia vs Inggris
8 Juli
01:00 WIB - Rusia vs Kroasia.
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 6 Juli 2018 23:07
-
Piala Dunia 6 Juli 2018 16:16
-
Editorial 6 Juli 2018 15:14
-
Piala Dunia 6 Juli 2018 15:12
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 21 Maret 2025 23:59
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:32
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:03
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...