Totalitas, Cavani Tetap Bela Timnas Uruguay Meski Cedera

Totalitas, Cavani Tetap Bela Timnas Uruguay Meski Cedera
Edinson Cavani (c) AFP

Bola.net - - Penyerang Paris Saint Germain, Edinson Cavani dikabarkan akan memperkuat Timnas Uruguay pada jeda Internasional kali ini. Cavani tetap memenuhi panggilan negaranya kendati tengah mengalami cedera.

Penyerang 29 tahun ini sejatinya berada dalam kondisi yang kurang memungkinkan untuk bermain di Jeda Internasional kali ini. Cavani sendiri mendapat cedera Hamstring pada pertandingan Ligue-1 kontra Rennes akhir pekan lalu sehingga ia harus keluar dari lapangan lebih awal.

Namun cedera tersebut nampaknya tidak menghalangi keinginan Cavani untuk membela Timnas Uruguay. Menurut laporan media Prancis, L'Equipe Cavani saat ini tengah terbang ke Uruguay untuk memperkuat negaranya dalam kualifikasi Piala Dunia 2018 zona CONMEBOL.

Menurut laporan tersebut, hasil scan medis Cavani menyatakan bahwa cedera yang diderita sang pemain tidak separah yang diperkirakan. Namun tim dokter tetap menganjurkan agar sang pemain tidak membela Timnas terlebih dahulu demi proses penyembuhan yang optimal.

Akan tetapi Cavani bersikeras bahwa dirinya cukup kuat untuk bermain. Oleh karenanya ia tetap terbang ke Uruguay kendati kondisinya belum pulih benar.

(l'eq/dub)