Tinggal Pilih! Juranovic Dibidik Barcelona dan Dua Klub Liga Inggris

Tinggal Pilih! Juranovic Dibidik Barcelona dan Dua Klub Liga Inggris
Bek kanan Timnas Kroasia di Piala Dunia 2022: Josip Juranovic (c) AP Photo/Thanassis Stavrakis

Bola.net - Nama Josip Juranovic jadi salah satu yang paling menonjol di Piala Dunia 2022. Bek kanan Kroasia ini tampil impresif dari laga ke laga, wajar jika kini dia dihubungkan dengan sejumlah klub top.

Kroasia melaju cukup impresif di Piala Dunia 2022 kemarin. Dengan kekuatan skuad yang tidak begitu mentereng, Luka Modric dkk. bisa sampai ke babak semifinal, sampai akhirnya dikalahkan Argentina.

Termasuk perebutan juara tiga, Kroasia menempuh total tujuh pertandingan selama bermain di Qatar. Nah, Juranovic jadi salah satu pemain penting yang tampil konsisten di laga-laga tersebut.

Dia mengisi pos bek kanan dengan sangat baik dan membantu tim meraih kemenangan atas tim-tim kuat seperti Brasil, Kanada, atau Jepang.

1 dari 2 halaman

Gosip transfer Juranovic

Juranovic saat ini berstatus sebagai pemain Celtic dan menurut Sky Sports, diduga Celtic sudah menyadari potensi Juranovic bakal melejit di Piala Dunia.

Celtic sudah coba mengajukan tawaran kontrak baru sebelum Piala Dunia dimulai, tapi tidak ada kesepakatan yang tercapai. Juranovic pun berangkat ke Qatar.

Saat ini, di usia 27 tahun, Juranovic masih memiliki sisa kontrak durasi tiga setengah tahun di Celtic. Wajar jika sekarang Celtic berusaha mengajukan kontrak beru sesegera mungkin.

2 dari 2 halaman

Dibidik Barcelona dan dua klub Inggris

Celtic boleh jadi ingin cepat-cepat mengikat Juranovic dengan kontrak baru. Namun, sekarang situasinya bakal lebih sulit bagi tim Skotlandia tersebut.

Kabarnya, performa Juranovic mencuri perhatian Barcelona. Raksasa Catalan itu memang perlu memperkuat lini belakang, Juranovic jadi kandidat yang menarik.

Selain Barca, kabarnya ada dua klub Inggris yang juga menunjukkan minat terhadap Juranovic. Belum ada kejelasan soal siapa dua klub yang dimaksud, diduga melibatkan uang besar.

Untung bagi Celtic, sisa kontrak Juranovic cukup panjang. Jadi, ada kemungkinan mereka bisa memasang harga jual yang cukup tinggi.

Sumber: Sky Sports