'Timnas Inggris Itu Sampah!'

'Timnas Inggris Itu Sampah!'
Gerrard,dkk disebut oleh Barton sebagai sampah. (c) AFP
Bola.net - Joey Barton, pemain asal Inggris yang kini membela QPR, baru-baru ini membuat pernyataan yang cukup keras. Menurut laporan yang diluncurkan oleh Goal, Barton menyebut timnas the Three Lions tak ubahnya sampah!

"Timnas Inggris saat ini seperti sampah. Saya pikir kami tak punya pemain hebat sama sekali. Pemain kami diberitahu bahwa mereka adalah pemain kaliber dunia. Kenyataannya, mereka bermain dengan pemain asing yang hebat," jelas Barton.

"Setidaknya saya memiliki keberanian untuk mengatakannya: 'Ini apa yang akan saya lakukan dan bagaimana saya melakukannya.'

Barton sendiri sudah pernah satu kali membela timnas Inggris. Ia juga pernah bermain di kompetisi Premier League bersama Newcastle United. Di atas lapangan Barton memang dikenal sebagai pemain temperamental yang tak jarang mengasari lawannya. [initial]

 (goal/rer)