Tidak Dipanggil Timnas Senior, Isco Santai

Tidak Dipanggil Timnas Senior, Isco Santai
Isco. (c) AFP
Bola.net - Wonderkid Malaga, Isco tidak terlalu memusingkan jika dirinya tidak dipanggil ke Timnas Spanyol. Pemain yang dikaitkan dengan klub-klub besar ini mengaku tenang menghadapi masa depannya.

Gelandang serang Malaga ini bermain cukup baik ketika Timnas Spanyol U-21 menghancurkan Timnas Denmark U-21 dengan skor telak 4-0.

"Saat ini saya tidak terlalu memikirkan Timnas Spanyol karena saya lebih fokus ke performa terlebih dahulu dan berusaha melakukan yang terbaik. Kita tidak tahu apa yang terjadi hari esok." ujar pemain yang tengah diincar Juventus itu.

Pemain ini juga mengomentari performa Timnas Spanyol U-21 yang akan melakoni leg kedua melawan Timnas Denmark U-21. Dia berkata bahwa timnya akan kembali memenangkan pertandingan tersebut.

"Memang benar di leg kedua nanti kami diunggulkan banyak gol, namun kami ingin tetap memberikan yang terbaik dan meraih kemenangan lagi." imbuh Isco pada konferensi pers.[initial]

Piala Dunia - Data dan Fakta Kualifikasi PD 2014: Belarusia vs Spanyol  (foes/rdt)