Tidak Ada Salah, Tidak Masalah

Tidak Ada Salah, Tidak Masalah
Mohamed Salah. (c) AFP

Bola.net - - Pelatih tim nasional Mesir Hector Cuper menegaskan jika saja Mohamed Salah tak bisa fit untuk pertandingan lawan maka hal itu tak akan jadi masalah baginya.

Salah saat ini masih mengalami cedera pada bahu kirinya. Cedera itu didapatnya sejak 27 Mei lalu, karena ia terjatuh dengan keras saat berebut bola dengan bek Real Madrid Sergio Ramos.

Setelah itu ada kabar bahwa ia mungkin tak akan bisa main di partai perdana Mesir di Piala Dunia 2018 melawan Uruguay. Ia disebut baru akan bisa main di pertandingan kedua melawan Rusia.

Salah sendiri sekarang tengah menjalani perawatan di Valencia, Spanyol. Prosesnya sepertinya berjalan dengan lancar. Namun Cuper menegaskan jika nanti ternyata winger itu tetap tak bisa main lawan Uruguay, maka hal itu tak akan jadi masalah baginya.

1 dari 2 halaman

Tak Andalkan Individu

Tak Andalkan Individu


Kehilangan Salah memang sangat merugikan Mesir. Permainan sebuah tim tanpa kehadirannya bisa sangat berbeda.

Namun Cuper menegaskan timnya tak mau mengandalkan Salah seorang. Ia telah mempersiapkan timnya untuk bermain secara kolektif.

"Kami berharap kami tidak akan terpengaruh. Kami mencoba untuk menjadi tim yang sama, kami tidak bisa bergantung pada satu pemain," tegasnya seperti dilansir Goal International.

"Ia pemain yang penting, tetapi jika ia tidak fit pada waktunya, kami akan siap dengan pemain lain. Ini sepakbola, hal-hal ini bisa terjadi pada pemain mana pun," terangnya.

"Kami mungkin perlu menggantikannya, tetapi kami berharap itu tidak akan terjadi," pungkas Cuper.
2 dari 2 halaman

Jadwal Tanding Mesir

Jadwal Tanding Mesir


Di Rusia, skuat The Pharaohs tergabung di grup A. Di sana mereka satu grup dengan Uruguay, tuan rumah Rusia dan Arab Saudi.
  • Mesir vs Uruguay - 15 Juni - Ekaterinburg Arena
  • Mesir vs Rusia - 20 Juni - Saint Petersburg
  • Mesir vs Arab Saudi - 25 Juni - Volgograd Arena



[initial]