Tangani Italia, Conte Jadi Manajer Kedua Dengan Gaji Tertinggi

Tangani Italia, Conte Jadi Manajer Kedua Dengan Gaji Tertinggi
Antonio Conte. (c) AFP
Bola.net - Antonio Conte baru saja resmi ditunjuk menjadi pelatih anyar Timnas Italia dan ia langsung menjadi manajer dengan bayaran tertinggi nomor dua di dunia.

Sosok berusia 45 tahun yang mundur dari jabatannya sebagai pelatih Juventus bulan lalu itu bakal melanjutkan tugas Cesare Prandelli, yang memutuskan untuk tak lagi melanjutkan masa jabatannya pasca kegagalan di Piala Dunia.

Menurut laporan yang diturunkan oleh The Mirror, Conte bakal menerima bayaran mencapai 3,5 juta euro per tahun. Jumlah tersebut membuatnya jadi manajer kedua dengan bayaran tertinggi di dunia, tepat di bawah bos Bayern Munich, Josep Guardiola.

Mantan gelandang Juve dan Lecce itu mengukir prestasi mengkilap bersama Bianconeri dengan membawa klub meraih tiga Scudetto secara beruntun di tiga musim terakhir.

Conte akan menangani Italia untuk kali pertama di laga uji coba melawan Belanda pada September mendatang. [initial]



 (mir/rer)