Taklukan Belgia, Spanyol Tidak Boleh Jumawa

Taklukan Belgia, Spanyol Tidak Boleh Jumawa
Spanyol (c) AFP
- Pelatih Timnas Spanyol, Julen Lopetegui meminta anak asuhnya tidak jumawa usai mengalahkan Belgia beberapa waktu yang lalu. Julen menilai timnya harus tetap membumi dan tetap fokus untuk berhadapan dengan Liechtenstein pada partai kualifikasi Piala Dunia mendatang.


Spanyol sendiri mendapat suntikan moral yang cukup besar jelang Kualfiikasi Piala Dunia dengan menumbangkan Timnas Belgia baru-baru ini. Brace David Silva pada laga tersebut tidak mampu dibalas oleh The Red Devils, sehingga Spanyol keluar sebagai pemenang pada laga tersebut.


Lopetegui sendiri mengaku puas dengan kemenangan tersebut dan percaya bahwa mereka harus tetap mempertahankan performa itu pada pertandingan berikutnya. "Kami telah mencoba bekerja sebagai sebuah tim selama pertandingan tersebut, dengan atau tanpa bola untuk menunjukkan bahwa kami benar-benar menjunjung standart yang tinggi dalam tim kami" ungkap Lopetegui kepada Soccerway usai pertandingan.


"Pertandingan kali ini merupakan pertandingan yang sangat bagus, namun pertandingan berikutnya melawan Liechtenstein akan menjadi pertandingan yang lebih penting dan kami harus siap untuk itu" tutup pelatih berusia 50 tahun tersebut.[initial]


 (soc/dub)