Suporter Santri Kumandangkan 'Yalal Waton' di Stadion Gelora Bung Tomo Saat Timnas Indonesia U-17 Berlaga

Bola.net - Ada beberapa kelompok penonton yang datang dan memberi dukungan pada Timnas Indonesia saat berlaga di Piala Dunia U-17 2023. Salah satunya adalah penonton dengan latar belakang santri yang mengumandangkan Yalal Waton.
Timnas Indonesia berhadapan dengan Ekuador pada matchday pertama Grup A Piala Dunia U-17 2023, Jumat (10/11/2023) malam WIB. Pada duel yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo itu, Indonesia bermain imbang 1-1.
Indonesia unggul lewat aksi Arkhan Kaka pada menit ke-22. Lalu, enam menit bersalang, Allen Obando membobol gawang Ikram Al Giffari untuk membuat skor jadi 1-1.
Advertisement
Indonesia mendapat dukungan yang meriah dari suporter. Nah, yang menarik, ada dukungan khusus dari suporter dengan latar belakang santri. Simak ulasan lengkapnya di bawah ini ya Bolaneters.
Yalal Waton Bergema di Gelora Bung Tomo
Beberapa kelompok santri memang terpantau datang untuk mendukung Timnas Indonesia di Stadion Gelora Bung Tomo. Momen itu bisa ditangkap dari salah satu spanduk yang mereka bawa.
Salah satu spanduk tersebut bertuliskan 'Suporter Santri untuk FIFA World Cup U-17 2023'.
Bukan hanya dari spanduk yang mereka bawa, para suporter santri itu bisa diidentifikasi dari cara mereka memberi dukungan. Saat laga masuk menit ke-54, ada kumandang Yalal Waton yang identik dengan santri dari kalangan Nahdlatul Ulama.
Selain itu, ada juga kumandang shalawat badar dari kelompok tersebut.
Ultras Garuda Juga Hadir
Selain kelompok pendukung dari kalangan santri, Timnas Indonesia juga didukung penuh oleh beberapa kelompok suporter lain. Ultras Garuda adalah salah satunya. Selain itu, ada juga La Grande Indonesia yang memberi dukungan.
Suasana di Stadion Gelora Bung Tomo bisa dibilang sangat meraih ketika Indonesia berjumpa Ekuador.
Para penonton yang ada di tribune menunjukkan gairah yang tinggi dalam memberi dukungan. Bahkan, pada menit-menit akhir laga, mereka tetap memberi sorakan pada momen-momen penting.
Jadwal Pertandingan Indonesia di Piala Dunia U-17 2023
Jumat, 10 November 2023
Indonesia Vs Ekuador
Gelora Bung Tomo
Pukul 19.00 WIB
Senin, 13 November 2023
Indonesia Vs Panama
Gelora Bung Tomo
Pukul 19.00 WIB
Kamis, 16 November 2023
Maroko Vs Indonesia
Gelora Bung Tomo
Pukul 19.00 WIB
Bolaneters bisa menyaksikan siaran langsung Piala Dunia U-17 2023 di Indosiar dan SCTV. Selain itu, laga Piala Dunia U-17 2023 juga bisa disaksikan secara live streaming di Vidio atau klik di sini.
(Bola.net/Asad Arifin)
Advertisement
Berita Terkait
-
Piala Dunia 9 November 2023 21:35
Kalah 4-1 di Uji Coba, Timnas Ekuador U-17 Pede Sanggup Bekuk Indonesia
-
Tim Nasional 9 November 2023 20:59
Hasil BRI Liga 1 2023/2024 Persija Jakarta vs Persikabo 1973: Skor 4-0
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:07
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 10:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:01
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 10:00
-
Otomotif 21 Maret 2025 09:29
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 09:26
BERITA LAINNYA
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:32
-
piala dunia 21 Maret 2025 07:03
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 19:41
-
piala dunia 20 Maret 2025 14:54
-
piala dunia 20 Maret 2025 10:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...