Suatu Hari, Publik Akan Sadar Dengan Kemampuan Henderson

Suatu Hari, Publik Akan Sadar Dengan Kemampuan Henderson
Jordan Henderson. (c) AP
- Dalam waktu dua bulan, Jordan Henderson sudah membawa dua tim melaju jauh dalam turnamen besar seperti Liga Champions dan Piala Dunia 2018. Dan sang legenda Liverpool, Steven Gerrard, yakin cepat atau lambat kemampuannya akan diakui oleh publik.


Henderson memimpin rekan-rekan setimnya di Liverpool mencapai babak final Liga Champions di musim kemarin. Sayangnya, ia gagal merengkuh gelar bergengsi tersebut setelah timnya tumbang menyakitkan dari Real Madrid dengan skor 1-3.


Performa apik lagi-lagi ia tunjukkan bersama timnas Inggris. Ia turut berkontribusi banyak dan membuat The Three Lions mencapai babak semifinal. Sayang. mereka tak bisa melanjutkan kiprahnya ke final karena kalah 1-2 dari Kroasia. (exp/yom)

1 dari 3 halaman

Waktunya akan Datang

Waktunya akan Datang

Walau tidak begitu nampak, namun peran vital yang diberikan kepada Henderson di lini tengah selalu ia jalankan dengan baik. Hal itulah yang mendasari keyakinan Gerrard, bahwa kapten The Reds itu akan segera diakui oleh banyak orang.

"Saya adalah orang yang membelanya dalam beberapa tahun terakhir saat dirinya dikritik. Karena saya kenal dirinya. Waktunya akan datang," ujar Gerrard kepada BBC Sport.

"Dia sudah dekat dengan salah satu dari trofi dan kesuksesan besar dalam karirnya. Dan itu akan membuat orang-orang sadar bagaimana dirinya sebagai pemain dan pemimpin," lanjutnya.
2 dari 3 halaman

Dedikasi Tinggi untuk Inggris

Dedikasi Tinggi untuk Inggris

Dedikasi yang tinggi untuk memberikan yang terbaik kepada tim membuat Gerrard semakin terkesima dengan dirinya. Dan pelatih Glasgow Rangers tersebut merasa bahwa Henderson telah menjalankan musim yang fantastis.

"Dia benar-benar mengosongkan tenaganya untuk Inggris dan Liverpool tahun ini. Dia sedikit kehabisan tenaga di extra time, tapi dia pastinya memberikan semuanya untuk klub dan negara. Saya pikir dia menjalani musim yang fantastis," tambahnya.

"Orang-orang mulai memberikan apresiasi kepadanya sekarang, di mana saya memberinya apresiasi sepanjang waktu," pungkasnya.

Bersama Liverpool, Henderson mencatatkan total 39 penampilan di semua kompetisi. Sedangkan bersama The Three Lions di Piala Dunia, ia mendapatkan kesempatan tampil sebanyak lima kali.