Suarez: Saya Merasa Seperti Singa Ompong

Suarez: Saya Merasa Seperti Singa Ompong
Luis Suarez (c) AFP
Bola.net - Luis Suarez terpaksa duduk di bangku cadangan saat Uruguay dikalahkan oleh Kosta Rika karena belum pulih dari operasi lutut yang dilakukannya sebelum Piala Dunia. Namun ketika melihat timnya ketinggalan angka Suarez mengaku bahwa di dalam hatinya sebenarnya dia merasa seperti singa ompong.

"Di dalam hati saya memiliki nafsu barbar untuk membantu teman satu tim saya, dan saya sangat ingin segera turun saja ke lapangan. Saya merasa ketika saya tidak mampu bermain maka saya seperti singa ompong," ujarnya seperti dilansir oleh sport24.

Suarez waktu itu memang belum sembuh benar. Namun pemain Liverpool tersebut diprediksi sudah bisa bermain ketika Uruguay melawan Inggris dalam laga hidup dan mati grup D Piala Dunia 2014. Menanggapi laga tersebut Suarez optimis Uruguay akan bisa menyerang sisi lemah Inggris.

"Apa yang harus kami lakukan adalah mengeksploitasi kelemahan mereka dalam bertahan dan berkonsentrasi penuh dengan pertahanan kami," tegas Suarez. [initial]

 (s24/art)