'Spanyol Adalah Musuh Bersama di Piala Dunia'

'Spanyol Adalah Musuh Bersama di Piala Dunia'
Jose Antonio Camacho (c) AFP
Bola.net - Kick off Piala Dunia 2014 kini tinggal tersisa kurang dari tujuh bulan lagi. 32 negara juga telah memastikan diri berangkat ke Brasil tahun depan dan tinggal menanti drawing grup yang akan diadakan pada tanggal 6 Desember 2013 mendatang.

Pelatih Timnas Spanyol di Piala Dunia 2002, Jose Antonio Camacho memberikan pendapatnya mengenai tim manakah yang ia unggulkan untuk menjuarai turnamen empat tahunan tersebut.

"Kompetisi akan dilangsungkan di Brasil, jadi mereka akan diunggulkan sebagai favorit teratas," ungkap Camacho seperti dilansir oleh Marca.

"Namun yang jelas Spanyol akan menjadi musuh bersama bagi negara-negara lain. Penting bagi mereka untuk mendapatkan respek yang layak dari wasit yang bertugas, seperti yang sudah kita lihat di ajang Piala Konfederasi tahun ini."

Spanyol berangkat ke Brasil sebagai juara bertahan Piala Dunia edisi 2010 lalu dan juga pemegang dua gelar Juara Eropa beruntun pada tahun 2008 dan 2012. La Furia Roja juga sampai kini tercatat sebagai tim peringkat satu dunia dalam rangking terbaru FIFA.[initial]

 (mrc/mri)