Southgate Tak Pikirkan Masa Depannya di Inggris

Southgate Tak Pikirkan Masa Depannya di Inggris
Gareth Southgate (c) AFP

Bola.net - - Bos interim , Gareth Southgate, mengaku bahwa ia hanya fokus pada pertandingan berikutnya melawan Skotlandia dan Spanyol, meski hingga kini belum ada kepastian mengenai posisinya.

Southgate diminta FA menangani Inggris di empat laga dan itu akan berakhir usai duel melawan Spanyol. Badan tertinggi sepakbola Inggris itu rencananya akan menunjuk manajer permanen untuk menggantikan Sam Allardyce, sebelum laga perdana Inggris di 2017, pada Maret mendatang.

Southgate sendiri masuk dalam pertimbangan untuk posisi itu, namun ia berkeras bahwa dirinya tidak ingin memikirkan apapun terkait hal tersebut untuk saat ini.

"Apa yang terjadi pada saya tidak penting dalam 10 hari mendatang, ini hanya tentang persiapan kami untuk mengalahkan Skotlandia dan membuat tim dan negara ini ada dalam posisi yang bagus di kualifikasi," tutur Southgate pada Sportsmole.

"Itulah fokus saya. Saya mendapat dua pertandingan yang menarik untuk dijalani dan saya benar-benar tidak sabar menantikannya."

"Yang terpenting adalah saya terus membantu negara saya dalam pertandingan yang penting dan prestisius dan fokus kami adalah mempersiapkan tim sebaik mungkin."