Southgate: Kante, Bukti Hebatnya Kedalaman Skuat Prancis

Southgate: Kante, Bukti Hebatnya Kedalaman Skuat Prancis
(c) AFP

Bola.net - - Pelatih Inggris, Gareth Southgate mengatakan bahwa ketidakmampuan N'Golo Kante bermain reguler bersama timnas Prancis telah menjadi bukti bagaimana kekuatan skuat arahan Didier Deschamps itu.

Inggris dan Prancis akan bertemu tengah pekan ini dalam sebuah pertandingan persabahatan. Inggris datang usai bermain imbang 2-2 lawan Skotlandia, sementara Prancis baru saja kalah 1-2 dari Swedia.

Jelang pertandingan tersebut, Southgate memuji kedalaman skuat Les Bleus. Bahkan Kante, yang menurutnya merupakan pemain terbaik di dua musim terakhir Premier League, sampai tak masuk tim utama adalah bukti kekuatan skuat Les Bleus.

"Dia (Deschamps) memiliki skuat yang kuat!" ujarnya.

"Saya menonton langsung di Euro musim panas lalu dan berpikir Kante telah luar biasa di laga pertama melawan Rumania, tapi mereka memiliki beberapa pemain yang sangat bagus," sambungnya.

"Kante telah menjadi cahaya di liga kami dalam dua tahun terakhir dan ini bagus dia mendapatkan pengakuan musim ini (gelar pemain terbaik Premier League) karena saya pikir tahun lalu di Leicester dia pemain paling penting dalam tim," tandasnya.