Sissoko Tidak Mau Disebut Pemain Lapis Kedua

Sissoko Tidak Mau Disebut Pemain Lapis Kedua
Mousa Sissoko (c) AFP
Bola.net - Gelandang Prancis, Moussa Sissoko tidak mau dirinya disebut sebagai pemain lapis kedua. Sissoko mengatakan bahwa jika dia diturunkan ke lapangan oleh pelatih maka itu adalah hasil kerja kerasnya sendiri.

"Saya tidak berada di sini (skuad Prancis) hanya untuk menjadi pelapis orang lain. Saya adalah salah satu dari 23 orang yang telah terpilih," kata Sissoko seperti dilansir oleh Sportal.

Sissoko mengatakan bahwa setiap pemain di skuad Prancis untuk Piala Dunia 2014 memiliki kesempatan yang sama. Dan setiap pemain juga harus siap jika kesempatan itu akhirnya datang, termasuk kepada dirinya sendiri.

"Pelatih telah memberi tahu kami bahwa setiap pemain bisa berada dalam line-up. Saya terus berusaha untuk selalu siap jikalau kesempatan itu datang," ujarnya.[initial]

 (spl/art)