Shearer: Terry Tak Usah Kembali Perkuat Inggris

Shearer: Terry Tak Usah Kembali Perkuat Inggris
John Terry. (c) AFP
Bola.net - Legenda hidup Newcastle Alan Shearer rupanya setuju apabila John Terry tidak kembali memperkuat timnas Inggris dan ikut Piala Dunia 2014 di Brasil.

Defender Chelsea itu sudah memutuskan pensiun dari level internasional sejak 2012 lalu. Belakangan ini banyak yang menyarankan agar Terry mau mencabut keputusan pensiunnya dan kembali mengawal lini belakang The Three Lions.

Terry yang kini berusia 33 tahun sudah mengisyaratkan bahwa ia sudah enggan kembali membela negaranya. Keputusan itu ternyata mendapat dukungan penuh dari Shearer.

"Saya pikir salah satu alasan John Terry bermain bagus karena dia sudah tidak bermain buat Inggris. Dia tidak harus pergi jauh ke negara lain, dia tidak mendapat tekanan seperti pemain lain yang memperkuat Inggris. Itulah kenapa John Terry bisa bermain bagus," ungkap Shearer di program Alan Brazil Sports Breakfast.

"Meski dia pemain bagus, saya tidak setuju jika dia bermain di Piala Dunia. Saat ini dia memang bek terbaik Inggris, namun nanti malah akan membawa beban baru bagi tim," tandasnya.[initial]

 (ts/ada)