Selaras dengan Lopetegui, Valverde Turut Peringatkan Spanyol

Selaras dengan Lopetegui, Valverde Turut Peringatkan Spanyol
Spanyol (c) AFP

Bola.net - - Pelatih Barcelona, Ernesto Valverde menyetujui pendapat nahkoda tim nasional Spanyol, Julen Lopetegui yang memperingatkan skuatnya agar tak besar kepala dan tetap fokus pada Piala Dunia 2018 Rusia nanti.

Menyusul kemenangan besar Spanyol 6-1 atas Argentina pada laga uji coba kemarin, Lopetegui langsung memperingatkan bahwa skuatnya belum memenangkan apapun dan Piala Dunia masih belum dimulai. Pendapat selaras juga disuarakan oleh Valverde kepada dan demi kebaikan timnas Spanyol nanti.

"Kami hanya boleh berpikir bahwa kami berhasil menang. 6-1 adalah jarak yang lebar, tetapi hanya itu, tidak lebih," jelas Valverde dikutip dari goal.

"Itu (kemenangan telak, Red) berbahaya karena membuat anda berpikir bahwa anda memiliki poin lebih sebelum memulai turnamen."

Karenanya, kemenangan tersebut tak berarti apapun bagi Valverde sebab tidak ada yang didapatkan Spanyol dari hasil tersebut.

"Argentina kalah di laga uji coba, tetapi itu tidak berarti apapun. Piala Dunia belum dimulai. Tidak ada yang dimenangkan oleh Spanyol atau hilang dari Argentina," tutup dia.