Scolari Waspadai Kekuatan Meksiko

Scolari Waspadai Kekuatan Meksiko
Luiz Felipe Scolari (c) AFP
Bola.net - Pelatih Brasil, Luiz Felipe Scolari mengungkapkan bahwa dirinya mewaspadai ancaman yang bisa dihadirkan oleh Meksiko saat kedua tim bentrok dini hari nanti.

Baik Brasil maupun Meksiko mendapatkan hasil positif di laga pertama mereka. Brasil menang 3-1 melawan Kroasia, sementara Meksiko mengalahkan Kamerun dengan skor 1-0.

Karena itu, Scolari mengklaim bahwa para pemainnya harus memiliki respek kepada Meksiko dan berharap mereka mampu tampil tenang pada laga tersebut.

"Setiap kali kami melawan Meksiko, kami selalu mengalami kesulitan. Itulah mengapa laga ini merupakan sebuah laga yang sangat pemain tahu. Mereka harus berada dalam kondisi yang sangat baik dari awal hingga akhir," ujarnya.

"Kedua tim memainkan sepakbola dengan kualitas yang sangat baik, dengan umpan-umpan pendek dan pergerakan tanpa bola. Itu sebabnya kami harus respek pada mereka," tandasnya. (fifa/dzi)