Scolari Terkesan Aksi Impresif Rafinha

Scolari Terkesan Aksi Impresif Rafinha
Luis Felipe Scolari. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Timnas Brasil, Luis Felipe Scolari, mengaku amat terkesan dengan aksi impresif Rafinha kala bermain melawan Afrika Selatan di ajang ujicoba (06/03). Ia tampil mengesankan di laga yang diwarnai oleh hat-trick Neymar, yang kemudian membuat Brasil menang total 5-0.

Bos Selecao itu sempat menyebut bahwa skuat yang ia bawa ke Afrika 95% adalah skuat yang akan ia bawa ke Piala Dunia. Namun melihat penampilan hebat sang pemain, Scolari nampaknya bisa berubah pikiran.

"Ia tampil amat baik hari ini dan sudah menunjukkan perkembangan yang bagus dibanding apa yang saya lihat di Bayern. Ia amat menyatu dengan skuat ini," tuturnya pada reporter.

Scolari memberikan sedikit komentar mengenai bagaimana pertandingan melawan Afrika Selatan berjalan.

"Hasil akhir tidak memberikan kesimpulan mengenai bagaimana laga berjalan. Afrika Selatan bermain dengan amat baik. Saya terkejut mereka tidak masuk Piala Dunia. Perbedaan antara kedua tim adalah kami memiliki pemain yang bisa memenangkan permainan," tutupnya. [initial]

 (gl/rer)