Scolari Bela Pemanggilan Neymar ke Skuad Samba

Scolari Bela Pemanggilan Neymar ke Skuad Samba
Mulai melempem, Neymar tetap masuk timnas Brasil. (c) AFP
Bola.net - Pelatih Brasil, Luiz Felipe Scolari membela keputusannya memanggil Neymar ke timnas Brasil, kendati penyerang muda Santos itu tampil melempem belakangan ini.

Performa Neymar dianggap menurun di level klub, namun namanya masih masuk dalam skuad Selecao yang dipersiapkan Scolari untuk perhelatan Piala Konfederasi tahun ini. Dan menurut sang pelatih, keputusan itu bukannya tanpa alasan.

"Neymar sesungguhnya sudah bermain baik. Saya paham beberapa orang bakal tak sepaham. Ia bermain amat baik dalam sudut pandang kami. Itulah yang kami harapkan," tegas pelatih berusia 64 tahun itu.

Mantan manajer Chelsea itu juga menegaskan alasannya mengabaikan pemain senior macam Ronaldinho dan Kaka. "Sering kami dikritik karena memanggil si A, B atau C. Seberapa penting pemain untuk tim, kriteria itulah yang saya terapkan di sini," pungkasnya. [initial]

 (gl/row)