'Saya Tak Ingin Hukum Benzema Selamanya'

'Saya Tak Ingin Hukum Benzema Selamanya'
Karim Benzema (c) AFP
- Jalan Karim Benzema untuk kembali membela timnas semakin terbuka. Presiden Federasi Sepakbola prancis (FFF), Noel Le Graet mengindikasikan bahwa hukuman Benzema akan segera dicabut.


Benzema memang didepak dari timnas Prancis menjelang Euro 2016 lalu karena terlibat kasus pemerasan terhadap Mathieu Valbuena. Pada jeda internasional kali ini, Benzema tak dipanggil karena memang cedera.


Menurut Le Graet, Didier Deschamps sudah mendapatkan izin untuk memanggil kembali Benzema jika memang mau. lagipula, sebenarnya Deschamps selalu membela Benzema meski semua orang sempat mengkritiknya.


"hari ini Benzema sudah bisa dipanggil ke timnas. Kasus ini masih berlangsung. Saya kira kasus ini memakan waktu terlalu lama, tapi semua demi keadilan. Benzema tak pernah jadi masalah bagi timnas. Deschamps juga selalu membelanya, meski hasil di lapangan kurang bagus," terang Le Graet kepada L'Equipe.


Pada jeda internasional kali ini, Prancis akan bertanding melawan Bulgaria dan Belanda. [initial]


 (mrc/hsw)