Sampaoli Ungkap Alasan Mengapa Vidal Gagal ke United

Sampaoli Ungkap Alasan Mengapa Vidal Gagal ke United
Van Gaal ragu dengan kondisi lutut Vidal. (c) AFP
Bola.net - Pelatih timnas Chile Jorge Sampaoli memberikan sedikit bocoran mengapa Arturo Vidal gagal pindah dari Juventus ke Manchester United. Sampaoli menyatakan bahwa Louis van Gaal belum terlalu yakin dengan kondisi cedera Vidal.

Pada akhir musim lalu, Vidal memang menjalani operasi untuk mengobati cedera pada lututnya. Alhasil, Vidal tampil kurang meyakinkan sepanjang gelaran Piala Dunia bersama Chile.

Van Gaal masih ragu mengambil resiko membeli pemain mahal dengan kondisi yang belum sepenuhnya fit. Karena itu, proses transfer Vidal ke United pun tersendat.

"Saya tahu masalah utama transfer Arturo dari Juve ke United. Transfer senilai 80 juta dollar itu gagal terwujud karena Van Gaal masih ragu mengenai kondisi pemulihan cedera lutut Arturo," terang Sampaoli kepada El Mercurio.

Vidal sendiri masuk dalam skuat Juventus yang menjalani tur ke Asia dan Australia. (tdm/hsw)